Soal Ipa Kelas 6 part 3


SOAL IPA KELAS 6

kali ini penulis akan memberikan beberapa soal yang bisa dipelajari oleh adik adik kelas 6,sebelumnya saya sudah memberikan soal ipa part 1 dan part 2, kali ini saya akan memberikan soal ipa lagi. soal ipa yang saya tulis mungkin bisa dianggap mudah dan bisa dianggap susah, silakan di print jika mau karena perlu dipilih jawabannya dengan pilihan a,b,c,d. semoga menjadi lebih mengerti ipa setelah saya kasih soal soal ipa ini, karena ipa menyenangkan
1. Makhluk hidup setiap hari bertambah banyak karena ….
a. berkembang biak
b. bernafas
c. hidup dan tumbuh
d. tumbuh dan bergerak

2. Bawang merah berkembang biak dengan …
a. umbi akar                     c. umbi lapis
b. umbi batang                d. tunas

3. Cocor bebek berkembang biak dengan ….
a. tunas                             c. akar tunggal
b. tunas adventif                d. geragih
4. Salah satu ciri sederhana hewan yang berkembang biak dengan cara ovipar adalah ….
a. menyusui anaknya
b. tidak berdaun telinga
c. mengalami metamorphosis
d. hidup di dua alam

5. Kucing, kuda, kerbau, dan sapi termasuk kelompok hewan ….
a. Mamalia                              c. ovovivipar
b. ovipar                                  d. ovivipar

6. Persamaan hewan ovipar dan vivipar adalah ….
a. induk betina memelihara anaknya
b. janin tumbuh di dalam tumbuh induk betina
c. induk betina mengerami telur
d. perkembangbiakannya secara generative

7. Kadal sebernarnya bertelur, telurnya menetas di dalam tubuh induk betina kemudian anaknya keluar dari tubuh induk betina, kadal termasuk hewan ….
a. ovipar                                         c. ovovivipar
b. ovivipar                                      d. vivipar

8. Masa pubertas berhenti ditandai dengan ….
a. berhentinya berat badan
b. berhentinya tinggi badan
c. berhentinya berkembang biak
d. kematian

9. Berikut perubahan sekunder pada laki-laki, kecuali …
a. suara membesar
b. tumbuh jakun
c. pinggul membesar
d. dihasilkan sperma

10. Kemampuan kelelawar dalam ekolokasi karena kelelawar mempunyai ciri khusus berupa ….
a. gaung                               c. sistem listrik
b. gema                                d. sistem sonar

11. Kemampuan kelelawar untuk menentukan keadaan di sekitarnya dengan menggunakan bunyi pantul disebut ….
a. ekolokasi                                c. iritabilita
b. adaptasi                                  d. mimikri

12. Makhuk hidup yang mempunyai kaki beralur parallel dan lengket untuk merayap pada dinding adalah ….
a. cicak dan tokek
b. cicak dan bunglon
c. tokek dan iguana
d. tokek dan kadal

13. Punuk unta berfungsi untuk ….
a. cadangan air dan makanan
b. melindungi dari panas matahari
c. melindungi dari debu
d. supaya dapat berjalan di gurun

14. Daun pada kaktus berubah bentuk menjadi duri bertujuan untuk ….
a. mengurangi penguapan
b. melindungi diri dari musuh
c. memperbanyak penguapan
d. menyimpan air

15. Berikut ciri khusus teratai untuk beradaptasi di lingkungannya yang banyak air, kecuali ….
a. berdaun lebar
b. batang berongga-rongga
c. batang mengembung berisi cadangan air
d. akar tumbuh ke dasar air

16. Bila komposisi makhluk hidup dan benda dalam suatu ekosisitem mencapai keseimbangan dapat dikatakan ….
a. ekosistem alami
b. ekosistem buatan
c. ekosistem seimbang
d. over populasi

17. Berikut cara-cara menjaga keseimbangan ekosistem hutan, kecuali .…
a. membuat terasiring                                                                                                                                      b. melakukan reboisasi
c. memberlakukan sistem TPT
d. mangadakan perburuan liar

18. Penggunaan pestisida yang berlebihan dapat menyebabkan ….
a. pemanasan global                      c. longsor
b. banjir                                            d. hutan

19. Bagian tubuh gajah yang umumnya dapat dimanfaatkan manusia adalah ….
a. kulit                            c. tulang
b. gading                         d. daging


20. Berikut faktor yang mempengaruhi perubahan pada benda, kecuali ….
a. kelembapan
b. kehadiran makhluk hidup lain
c. suhu udara
d. waktu

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Karya Tulis Ilmiah: Kiat sukses meghadapi ujian nasional

legenda kota surabaya

kebiasaan buruk pria terhadap kulitnya